--> Bermacam Tindakan Perilaku Menyimpang di Masyarakat -->

Bermacam Tindakan Perilaku Menyimpang di Masyarakat

No comments


Bermacam Tindakan Perilaku Menyimpang di Masyarakat

Bermacam tindakan yang melanggar aturan atau keluar dalam nilai dan norma yang berlaku pada sistem sosial bahkan hukum dianggap sebagai perilaku menyimpang,tindakan tersebut sering menghalalkan segala cara untuk memenuhi kebutuhan maupun keinginan dan bermacam tindakan perilaku menyimpang yang sering terjadi di dalam masyarakat diantaranya :

a. Kenakalan remaja

Kenakalan remaja adalah suatu perbuatan yang melanggar norma, aturan, atau hukum dalam masyarakat yang dilakukan pada usia remaja atau masa transisi dari anak-anak dan dewasa. 

Menurut Suryadin dalam "Jurnal Riset Kebijakan Pendidikan" yang diterbitkan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, yang disebut pemuda merujuk pada kebiasaan perempuan berusia 13 hingga 17 tahun dan laki-laki berusia 14 hingga 17 tahun. Oleh karena itu, pada usia ini, penting untuk menekankan pendidikan moral, norma dan hukum, serta memberikan bimbingan dan dukungan untuk tindakan positif anak muda.

Kenakalan remaja bisa disebabkan karena frustasi, kurangnya kasih sayang orang tua, perkembangan teknologi dan informasi, ataupun teman sepermainan.Bentuk kenakalan remaja banyak sekali, antara lain : Narkoba, free sex, tawuran, pergaulan bebas, dll . 

b. Kriminalitas. 

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) Online kriminalitas adalah hal-hal yang bersifat kriminal; perbuatan yang melanggar hukum pidana dan kejahatan. 

Kejahatan dapat dibedakan menjadi lima macam yakni : 

1) Kejahatan tanpa korban (victimless crime) 


Kejahatan tanpa korban merupakan kejahatan yang tidak berdampak buruk bagi orang lain tetapi berdampak buruk bagi dirinya sendiri. 

Contoh : penyalahgunaan narkotika dan obat-obatan terlarang lainnya, perjudian serta aborsi.

2) Kejahatan terorganisasi (organized crime) 


Kejahatan terorganisasi merupakan kejahatan yang dilakukan oleh sekelompok orang yang telah terorganisir untuk mendapatkan sesuatu yang berharga meskipun melanggar hukum. 

Contoh : sindikat pencurian kendaraan bermotor (curanmor) 

3) Kejahatan kerah putih (white collar crime) 


Kejahatan kerah putih merupakan perilaku menyimpang yang dilakukan seseorang yang memiliki status sosial yang tinggi di suatu masyarakat. 

Contoh : korupsi yang dilakukan oleh pejabat

4) Kejahatan kerah biru (blue collar crime) 


Kejahatan kerah biru merupakan perilaku menyimpang yang dilakukan oleh seseorang atau kelompok tertentu yang memiliki status sosial yang rendah. 

Contoh : pencuri ayam

5) Kejahatan korporat (corporate crime) 


Kejahatan korporat merupakan perilaku menyimpang yang secara khusus dilakukan oleh suatu organisasi ekonomi dalam skala besar. Yang termasuk ke dalam organisasi ekonomi misalnya : Koperasi,Perseroan terbatas (PT),Perseroan Terbatas Negara (Persero),Perusahaan Umum (Perum), Perusahaan Negara Jawatan (Perjan), Firma (Fa). 

Contoh Kejahatan korporat : tindakan menimbun beras untuk menaikkan harga jual. 

c. Narkoba


Dilansir dari Wikipedia Narkoba adalah singkatan dari narkotika, psikotropika, dan obat terlarang. Selain "narkoba", istilah lain yang diperkenalkan khususnya oleh Kementerian Kesehatan Republik Indonesia adalah Napza yang merupakan singkatan dari narkotika, psikotropika, dan zat adiktif. 
Penggunaan narkotika sudah diatur dalam norma hukum, setiap pelanggaran terhadapnya akan mendapatkan sanksi sesuai dengan aturan yang berlaku. Jenis narkoba yang secara umum dikenal antara lain ganja, heroin, dan ekstasi. 

> Ganja mariyuana adalah psikotropika mengandung tetrahidrokanabinol dan kanabidiol yang membuat pemakainya mengalami euforia. Ganja biasanya dibuat menjadi rokok untuk dihisap supaya efek dari zatnya bereaksi. Tanaman semusim ini tingginya dapat mencapai 2 meter.

> Heroin adalah salah satu jenis obat golongan narkotika. Obat yang sering kali disalahgunakan ini dapat menimbulkan efek halusinasi, menurunnya kesadaran, dan menyebabkan kecanduan.

> Ekstasi adalah bahan kimia sintetis dengan efek kompleks yang meniru stimultan shabu dan senyawa halusinogen.

Perilaku penyimpangan sosial dapat mengganggu keamanan, ketertiban dan juga ketidakharmonisan yang ada di dalam masyarakat. - Dampak lainnya, juga dapat merusak tatanan nilai, norma, dan juga berbagai pranata sosial yang berlaku di dalam masyarakat.Oleh karena itu mengenal tentang bermacam tindakan perilaku menyimpang di Masyarakat penting untuk berjaga-jaga agar tidak mencoba hal tersebut untuk merusak tatanan nilai dan norma yang berlaku di masyarakat melalui penjelasan tentang bermacam tindakan perilaku menyimpang di masyarakat dapat memilih dan memilah mana yang benar atau salah dan untuk menjadi landasan bagaimanakah seharusnya mencari solusi atau cara mengatasinya. 

Referensi : 

Comments